“EPISODE CURUG DENDENG” RUTE BERSEPEDA MTB KAWASAN BOGOR BARAT PART VII


Kawasan Bogor menjadi daya tarik sendiri bagi para penikmat wisata alam yang ingin menghabiskan waktu dengan nuansa alaminya. Khususnya di kawasan Bogor Barat ada beberapa kawasan yang menyimpan pesona alam yang “misterius” dan belum banyak informasi yg dapat di ketahui . Misalnya Gunung Munara,Gua Gudawang,tepian sungai Cisadane, dataran tinggi Cirangsad dan spot lainnya yang masih alami, dan belum terkelola tersebar di kawasan Bogor Barat.




Foto-1 Jurang dengan aliran sungai citempuhan di bawahnya;tampak curug dendeng di kejauhan (rona putih)

Salah satunya ialah Curug, curug alami yang berada di daerah Leuwi Batu, Kecamatan Rumpin, Bogor, Rumpin’ tepatnya ke Kampung Cikarawang Desa Leuwibatu, Rumpin dan diketahui nama air terjun tersebut adalah Curug Dengdeng. Suasana menuju curug Dengdeng khas kehidupan perkampungan di daerah pegunungan. Kanan-kiri dimanjakan pemandangan persawahan, baik yang telah emas menguning maupun yang masih hijau. Belum lagi cukup banyak hutan karet yang tumbuh berjajar rapi di sepanjang jalan. Rasanya, nuansa yang di hadirkan cukup mengobati kejenuhan yang terbiasa beraktivitas di tengah hiruk pikuk perkotaan.




Foto-2 Lintasan crosscountry kawasan kampung rabak
 menuju curug dendeng

Lokasi curug dendeng selintasan dengan sungai Citempuhan bermuara di Sungai Cisadane, sungai citempuhan juga menjadi perbatasan antara kecamatan Rumpin dan Kecamatan Loewisadeng Kabupaten Bogor, aliran sungai yang membentang di lembah di apit dua gunung (kalau di lihat ukurannya perbukitan), Gunung Kuksumpung dan Gunung jengkol. Lokasi yang tersembunyi di tengah hijaunya hutan belantara dan tebing yang tinggi menjadikan Curug Dendeng luput menjadi salah satu spot wisata alam.




Foto-3 Tepian sungai Citempuhan yang bermuara ke sungai cisadane

Curug Dengdeng sampai saat ini memang belum jadi obyek wisata resmi. Belum ada area parkir, terlebih untuk mobil. Tidak ada restribusi tiket masuk. Terkadang hanya ada beberapa penjaga yang siap mengantar kita menuju curug. Para penjaga ini biasanya menerima uang seikhlasnya dari pengunjung.




Foto-4 Curug dendeng dari dekat

Kenikmatan dalam menempuh lintasan yang dilewati saat bersepeda tidak pernah lepas dari nuansa alami khas pedesaan seperti persawahan,perkebunan,hutan, tanjakan,turunan, sungai dan rintangan lainnya membuat adrenalin meningkat.




Foto-5 Lintasan diantara sawah menjelang panen di desa gobang

Kembali untuk menyambung penulisan untuk rute-rute bersepeda MTB di kawasan bogor barat ke-7 ini di khususkan membahas rute yg membawa kita ke Curug Dendeng dengan karakter cross country yang kental saat melintasinya.




Foto-6 Lintasan aspal menanjak di kampung loewibatu

Sebenarnya ada rute termudah untuk mencapai Curug Dendeng dengan melintasi jalan raya, namun kurang nikmat bila bersepeda crosscountry tanpa lebih dekat menikmati nuansa alamnya bila melewati jalan raya yang saat ini tengan di perbaiki dengan pembetonan. Bila meninginkan rute jalan raya dari Pasar parung mengarah ke Ciseeng lanjut ke pertigaan Rumpin belok kiri mengarah ke desa gobang sampai di pertigaan ambil kanan ke desa Loewibatu. Mungkin rute jalan raya ini tidak begitu menarik bagi penggemar sepeda cross country di karenakan kondisi dan suasana saat melintasi.




Foto-6 Lintasan makadam di tengah hutan dengan pepohonan yang menjulang tinggi di hutan penelitian Pasirawi

Dalam tulisan ini ada beberapa rute alternatif untuk mencapai ke Curug dendeng untuk menuju kesana. Rutenya merupakan lintasan natural yang melewati antar perkampungan ,kebun dan hutan. Karakter lintasan yang komplet dapat dirasakan saat menjelajahi rute alternative ini ini dari lintasan uphiil dari yang ringan sampai dengan yang kejam, lintasan downhill (bukan yg lulumpatan) yang lumayan panjang saat menuruni perbukitan dan on road rolling, dengan lintasan dominan offroad,single track & jalan belum jadi.



Foto-7 Lintasan singletrack saat memasuki kawasan curug Dendeng

Ada dua rute yg bisa dilintasi dimana start dan finish di kawasan nyuncung dan start dari perumahan Kahuripan. untuk mencapai nyuncung dapat di kombinasikan beberapa rute ke Gunung Munara baik melintasi tepian cisadane/rute susur cisadane maupun via gunung Sindur guna menikmati lintasan XC yg panjang untuk ke arah nyuncung yg dapat di lihat di beberapa tulisan rute bersepeda MTB di kawasan Bogor Barat sebelumnya.

Berikut beberapa rutenya :


1. Rute curug Dendeng lokasi start nyuncung

Rute perjalanan dari nyuncung ke arah curug Dendeng sebelum desa gobang lintasan akan melipir kaki bukit melewati perkampungan,kebun,sawah tanpa melawati jalan raya, karakter lintasan berupa jalan perkampungan,single track & makadam. Start dari nyuncung mengarah ke desa Rabak melewati sisi belakang,dengan lintasan rolling halus khas kaki perbukitan.



Foto-8 Lintasan menanjak rute pulang selepas gerbang curug Dendeng

Sebelum memasuki desa gobang lintasan akan melewati jembatan gantung yang melintang di atas sungai Citempuhan. selepas desa gobang akan bertemu pertigaan dimana lintasan mengarah ke kanan untuk menuju desa loewibatu dengan karakter jalan aspal yang cenderung rata, mendekati pintu masuk curug Dendeng lintasan akan menanjak cenderung curam. 



Foto-9 Jembatan gantung yg membentang di atas sungai Citempuhan
belakang desa Gobang

Untuk rute balik dari pintu masuk curug dendeng lintasan mengarah ke kampung Kantalarang wilayah Kharekel lalu melintasi Hutan Penelitian Pasirrawi dan perkebunan karet untuk mengarah ke Desa gobang, selepas desa Gobang lanjut onroad kearah nyuncung dengan karakter lintasan aspal dan beton melewati perkampungan dan perkebunan karet. total jarak 36km.

Powered by Wikiloc
Map lintasan Curug Dendeng dengan lokasi start Nyuncung 

2. Rute curug Dendeng bonus Situ/danau lokasi start perumahan Telaga Kahuripan


Untuk rute start dari perumahan telaga kahuripan lebih menarik lagi karena di lintasan akan menyebrangi sungai cisadane dengan rakit,melintasi setu cibodas dan rindangnya perkebunan karet.mengambil start di lapangan bola telaga kahuripan lintasan mengarah ke kawasan Cibetung untuk menuju tepian sungai cisadane, dari tepian sungai Cisadane menyebrang dengan rakit ke arah cidokom lanjut ke pertigaan gobang,lintasan lumayan rolling dengan suasana crosscountry yang kental di sepanjang lintasan melewati perkampungan,perkebunan dan sawah. selepas gobang ambil arah ke kanan mengarah ke curug dendeng dengan melintasi desa loewibatu dengan elevasi lintasan yg menanjak saat mendekati pintu masuk curug dendeng. 





Foto-10 lintasan di antara perkebunan karet selepas 
hutan penelitan Pasirawi

Rute balik ketelaga kahuripan lintasan mengarah ke kampung Kantalarang wilayah Kharekel lalu melintasi Hutan Penelitian Pasirrawi dan perkebunan karet untuk mengarah ke Desa gobang, sesampai pertigaan arah Cidokom ambil lurus lalu masuk ke perkebunan karet untuk mengarah ke kampung Bojong Keong wilayah desa cibodas, selepas kampung bojong Keong akan melintasi situ Cibenter & situ Pabuaran desa Cibodas,lanjut ke desa Cisentul mengarah ke tepian sungai Cisadane untuk menyebrang dengan rakit ke arah kampung Cigelap di mana terdapat situ Balekembang,untuk lanjut cross country ke arah perumahan Telaga Kahuripan.




Foto-11 Tepian sungai Cisadane untuk menyebrang kekawasan Cidokom dengan Rakit

Suasana yg di dapat saat jalur pulang selepas gerbang curug akan menanjak dengan kemiringan lumayan terjal,nuansa hutan dengan pepohonan yang menjulang tinggi,rimbunya perkebunan karet dan situ dengan airnya yang tenah di tengah perkebunan karet.panjang rute 40.5km.


Powered by Wikiloc
Map lintasan Curug Dendeng dengan lokasi start perumahan Telaga kahuripan


Rute merah posisi start nyuncung & rute biru posisi start 
peumahan Telaga Kahuripan

Untuk memasuki kawasan curug Dendeng memang tidak ada tanda-tandanya berupa gerbang atau pos restribusi, penanda jalan masuk kawasan hanya berupa papan nama yg tertempel di pohon. Lintasan masuk setelah papan nama berupa jalan setapak /singletrack melintasi hutan & tegalan, singltrack ini berujung di bibir jurang. 



Foto-12 Pintu masuk kearah curug tidak ada tanda-tandanya hanya berupa jalan setapak dengan posisi pas para goweser berkumpul di posisi belakang pada foto

Untuk mendekati curug harus menuruni tebing dengan lintasan setapak yg terjal dan menyebrangi sungai melintasi antar bebatuan,jarak antara tepi sungai dengan curug lebih kurang 500m, melewatinya dengan hiking diantara rimbunnya hutan. Untuk amannya sepeda lebih baik ditinggalkan di atas sebelum menuruni tebing ke arah sungai,dengan berjaga bergantian. tidak ada warung sama sekali dikawasan curug ini diharapkan siapkan makanan/minuman di desa loewibatu sebelum memasuki kawasan curug Dendeng.



Foto-13 jalan setepak menuruni tebing untuk mengarahkan ke curug dendeng,dari posisi goweser di bawah lokasi curug sekitar 500m sebelumnya menyebrangi sungai lebih dahulu melalui bebatuan.

kedua rute di atas bertemu di desa gobang, untuk mencapai titik start bisa di gowes dengan di kombinasikan beberapa rute menuju lokasi start atau loading kendaraan yg bisa di titipkan di lapangan warung nasi uduk untuk start di nyuncung atau di warung depan lepangan bola dekat sekolah masudirini perumahan Telaga kahuripan.

Comments

  1. Replies
    1. sama-sama om tks untuk visit blog ini semoga bermanfaat untuk bersepeda.

      Delete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Rute MTB kawasan Bogor Barat Part I

"PESONA CISADANE” RUTE BERSEPEDA MTB KAWASAN BOGOR BARAT PART XI

"CIRANGSAD PLATEAU ANTI MAINSTREAM TRACK” RUTE BERSEPEDA MTB KAWASAN BOGOR BARAT PART VIII

"...ADA GOA??...” RUTE BERSEPEDA MTB KAWASAN BOGOR BARAT PART X

"XC NUANSA DANAU” RUTE BERSEPEDA MTB KAWASAN BOGOR BARAT PART IX

"EPISODE GOBANG " RUTE BERSEPEDA MTB KAWASAN BOGOR BARAT PART V

GUNUNG PINANG BIKIN MERIANG#TRACK DH0-DH1-DH2-DH RUMPUT#KILAS BALIK GOBAR eFeR 03.09.16

X-COUNTRY WISATA SISI UTARA TAMAN NASIONAL GUNUNG CIREMAI

"EPISODE XC GUNUNG MUNARA " RUTE XC MTB KAWASAN BOGOR BARAT PART IV